Anwar Sadat Saksikan Bantuan Nelayan yang Diberikan Gubernur Jambi

MANGURAI.COM – TANJABAR – Bupati Tanjungjabung Barat (Tanjabbar), Anwar Sadat di dampingi Wakil Bupati Tanjabbar Hairan menyaksikan langsung Gubernur Jambi, Al Haris menyerahkan bantuan uang dan alat tangkap ikan kepada para nelayan di Kuala Tungkal melalui program dumisake, Minggu (06/11/2022).

Anwar Sadat mengapresiasi program Dumisake untuk bantuan kepada ribuan nelayan Tanjabbar. Atas nama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanjabbar mengapresiasi kegiatan hari ini.

 “Terima kasih kepada Gubernur Jambi yang sudah merealisasikan program Dumisake untuk nelayan di Kuala Tungkal yang terdampak penyesuaian harga bahan bakar minyak,” kata Anwar Sadat.

Gubernur Jambi, Al Haris memberikan bantuan sosial kepada nelayan yang terdampak penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) yang terjadi di Tanjabbar. Selain itu juga  dibantu berupa uang.

“Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi sangat mengetahui dampak yang dirasakan ribuan nelayan akibat kenaikan harga BBM,” jelas Al Haris.

Selanjutnya, Al Haris juga bantu alat tangkap ikan melalui program Dua Milyar Satu Kecamatan (Dumisake). Kalau ditotal anggaran bantuan berupa uang untuk nelayan terdampak penyesuaian harga BBM ini berjumlah Rp 4,5 Milar lebih.

“Jumlah dengan sasaran 6.000 nelayan di Tanjabbar dan Tanjabtim,” ungkap Al Haris. ( FERRY)

Exit mobile version