MANGURAI.COM -JAMBI – Dalam rangka memakmurkan Masjid di Provinsi Jambi, Majelis Dzikir Ummat Rasulullah (UMARO) bekerjasama dengan MTP IPHI Kota Jambi, mengadakan Acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan melaksanakan Dzikir Akbar, pada Selasa (1/11) di Masjid Nurdin Hasanah, Kota Jambi.

Acara yang dihadiri oleh ratusan masyarakat Kota Jambi ini berlangsung khidmat, dengan kehadiran penceramah; Ustad Dr H Ahmad Muhajir MA dari Medan, Sumatera Utara.
Dalam ceramahnya, Ustad Ahmad Muhajir mengatakan, peringatan Maulid Nabi ini merupakan upaya kita meneladani Rasulullah dari segala sisi, baik itu dalam sisi keagamaan, perekonomian, kesehatan dan masih banyak yang lainnya.
Menauladani Rasulullah SAW, Ia mengajak seluruh jamaah yang hadir untuk menjalankan amanah masyarakat. Utamakan musyawarah mufakat, kesepakatan-kesepakatan dalam mengambil keputusan, seperti halnya yang dilakukan Rasul yang diteruskan oleh para sahabatnya.
Ustad Ahmad Muhajir mengajak seluruh masyarakat Kota Jambi mengambil hikmah, serta meneladani fikiran, ucapan, serta meneladani semua tindakan Nabi Muhammad SAW. Menurutnya, Nabi Muhammad SAW telah memberikan tuntunan dan keteladanan dalam mewujudkan pribadi yang unggul dan kehidupan masyarakat yang beradab.
“Nabi Muhammad SAW mengajarkan dan sekaligus memberikan suri tauladan kepada kita untuk menjunjung ukhuwah tidak hanya ukhuwah islamiyah tetapi juga ukhuwah insaniyah persaudaraan sesama umat manusia” ujarnya.
“Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, mungkin kita lakukan dalam kurun waktu satu tahun sekali, namun menauladani apa yang dilakukan Rasullullah harus kita lakukan setiap detik maupun setiap saat agar kita bisa selamat dunia akhirat,” ujar Ustad Ahmad Muhajir.
Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan, Hj Rati, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kedatangan seluruh masyarakat yang berkenan hadir dalam acara Dzikir Akbar tersebut.
Hj Rati juga mengajak, kepada masyarakat agar menjadikan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini dijadikan pemacu semangat untuk menjalan hidup di masa-masa sulit ini, sebagai pedoman dalam hidup bermasyarakat.

Sementara itu, MTP IPHI Kota Jambi, Hj Fatmalis Darsam SE MSi mengatakan, peringatan Maulid Nabi harus lebih kita maknai sebagai upaya untuk meningkatkan peran umat Islam menuju Islam yang rahmatan lil alamin Islam yang membawa rahmat bagi semesta alam, untuk itulah kita perlu membangun tatanan peradaban Islam yang peduli menebarkan perdamaian tatanan peradaban Islam yang menebarkan keadilan dan toleransi.
Acara ini, menurutnya, dilaksanakan dalam rangka mengambil hikmah dari peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. “Semoga kita dapat memetik hikmah Maulid Nabi ini melalui Uraian ceramah dari Ustad Ahmad Muhajir,” ujarnya. (*)