MANGURAI.com -BATANGHARI,Jambi – – Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief yang didampingi Deputi DPSDP Deni Kurniadi meresmikan Gedung Perpustakaan baru yang terletak di Jalan Pal 5 SMIK, Kelurahan Rengas Condong, Muarabulian, Kamis (7/7/22).
Gedung perpustakaan mewah yang dibangun melalui Dana Alokasi Khusus pada tahun 2021 ini diketahui menggelontorkan dana yang cukup fantastis, yakni mencapai Rp10 Miliar lebih.
“Turut hadir dalam acara peresmian tersebut Kepala Pusat Analisis Perkembangan Perpustakaan Adin Bondar, Sekretaris Daerah (Sekda) Batanghari Muhammad Azan, Unsur Forkopimda Batanghari, dan Kepala Dinas Kominfo, Amir Hamzah.
Usai meresmikan gedung, acara dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti gedung dan penanaman pohon manggis secara simbolis.
Fadhil mengahrapakan dengan adanya fasilitas gedung perpustakaan megah yang dibangun pemerintah ini dapat membantu minat masyarakat untuk membac.(ferry/adv)